Makrab PKMFP 2022 Sukses Digelar

Pentingnya pengkaderan untkuk keberlanjutan organisasi kedepan menjadi tanggung jawab setiap badan pengurus dalam periode kepemimpinannya. Selain itu melalui kegiatan Makrab para anggota yang tadinya belum terlalu dekat menjadi lebih dekat dan lain sebagainya sehingga kedepan setiap anggota yang telah melalui proses makrab semakin pro aktif dalam agenda-agenda paguyuban.
PKMFP sebagai suatu wadah mahasiswa Fakfak di Yogyakarta juga dalam proses pengkaderan melalui Makrab. 

Bentuk Panitia

Panitia Makrab PKMFP 2022 dibentuk dalam Rapat Anggota oleh Ketua PKMFP, Fadli Temongmere  pada Sabtu 15 Januari 2022 dengan susunan panitia sebagai berikut:

Ketua : Wardo Hegemur
Sekretaris Nurita Kanabaraf
Bendahara: Eka Mofu
Seksi-seksi:
- Acara Gio
- Konsumsi : Matilda Gredenggo
- Perlengkapan: Mario Bame
- Usaha Dana: Nimrot Tuturop

Pelaksanaan Makrab

Dimulai pada Jumat  18 Maret 2022 dengan pembukaan kegiatan sampai pada penyampaian Materi di Sekretariat PKMFP Dupiad Ma Wiiri. Dilanjutkan dengan outbond di Pantai Slili pada 20 Maret 2022.

Peserta Makrab

Untuk peserta yang mengambil bagian dalam kegiatan Makrab PKMFP total 20 Anggota.

Berikut beberapa foto dan video saat kegiatan berlangsung:


By Gabhex

Post a Comment

0 Comments